Bogor_Pelaksanaan Tentara Manunggal Membangun Desa ( TMMD ) ke - 112 Kodim 0621 Kabupaten Bogor Tahun 2021 memasuki hari ke - 15.Perlu diketahui TMMD ke - 112 Kodim 0621 Kabupaten Bogor saat ini yaitu,"TMMD ke -112 Wujud Sinergi Membangun Negeri,"
Oleh karena itu,guna mengetahui dan meningkatkan kinerja Satgas TMMD ke - 112 Kodim 0621 Kabupaten Bogor Tim Wasev yang dipimpin Kadispenad Brigjen Tatang Subarna Kamis 30 September 2021 di dampingi Danrem 061 / Suryakancana dan Dansatgas TMMD ke 112 Kodim 0621 Kabupaten Bogor melaksanakan Wasev ke lokasi TMMD ke - 112 Kodim 0621 Kabupaten Bogor
Tiba sekitar pukul 11 :00 kedatangan Tim Wasev yang dipimpin Kadispenad disambut langsung dansatgas TMMD ke - 112 Letkol Inf.Sukur Hermanto bersama Para Perwira Staf Kodim ,Para Danramil ( Danssk ) ,Kapenrem dan Personil Satgas TMMD ke - 112
Dalam Wasevnya Kadispenad memberikan arahan dan bimbingan dan mencermati pemaparan kegiatan TMMD ke - 112 dari Dansatgas TMMD Letkol Inf.Sukur Hermanto
Dalam arahanya Kadispenad menyampaikan bahwa,kegiatan TMMD ke - 112 Kodim 0621 Kabupaten Bogor yang disampaikan oleh Letkol Inf.Sukur Hermanto sudah sesuai dan mengharapkan mudah mudahan kegiatan TMMD ke - 112 Kodim 0621 Kabupaten bogor lancar dan semua sasaran Fisik ataupun Nonfisik tercapai dan selesai hingga waktu yang telah ditentukan
Dikatakan Brigjen TNI Tantang Subarna mudah- mudahan kegiatan TMMD ke - 112 Kodim 0621 Kabupaten Bogor tahun 2021 ini dapat berjalan lancar guna membantu pemerintah Daerah dalam percepatan pembangunan di Daerah guna terwujudnya ruang alat kondisi juang yang tangguh untuk NKRI harga mati
Seusai kegiatan pemaparan dan sambutan Kadispenad didampingi Danrem 061 / Suryakancana ,Dandim 0621/Kabupaten Bogor langsung meninjau Lokasi TMMD diantara meninjau hasil pengerjaan Jalan,Renovasi musolla dan Rutilahu di Desa Cikahuripan Kecamatan Klapanunggal Kabupaten Bogor
Dalam peninjauanya Kadispenad melakukan Komunikasi dengan sejumlah Tokoh agama dan Masyarakat dan Para Personil Satgas TMMD yang bertugas melaksanakan pembangunan dan kemudian memberikan paket sembako kepada Warga yang tidak mampu
Selanjutnya mengunjungi kegiatan Stunting Posyandu di Desa Bojong dan melakukan arahan kepada ibu - ibu dan Kader Posyandu dan memberikan sejumlah paket sembako
( Hasbi Ash Shidiki )