Laporan: Zay
SUBANG- Percobaan pencurian sepeda motor yang dilakukan oleh dua orang pemuda di Kampung Palawad, Rt 07/01 Desa Karangsari Kecamatan Binong, dapat di gagal oleh warga yang memergoki kejadian tersebut, Jumat, 14 Januari 2022 sekitar pukul 03:00 WIB.
Kejadian bermula ketika sepeda motor merk Honda Scoopy warna putih dengan nopol T 6652 ZR, milik seorang warga Kampung Palawad bernama Marzuki yang diparkir diteras rumahnya, dimasuki seorang pemuda tak dikenal sekitar dini hari tadi yang diduga hendak mencuri sepeda motornya.
Beruntung kejadian tersebut diketahui oleh saksi bernama Rohman, sontak saja Rohman langsung meneriaki nya maling, sehingga mengundang perhatian warga dan berusaha untuk menangkapnya.
Melihat keadaan mulai tidak terkendali, si pelaku berusaha kabur melarikan diri dengan cara menghampiri temanya yang sudah menunggu diatas sepeda motornya merk Yamaha X-Ride 125 yang memang sudah menunggu didepan rumah Marzuki.
Selanjutnya pelaku kabur menggunakan sepeda motor yang ditungganginya, namun naas sepeda motornya terjatuh sehingga warga yang sudah berkerumun langsung menangkapnya.
Selanjutnya kedua pelaku diserahkan ke Polsek Binong oleh pemilik motor bernama Marzuki bersama beberapa orang saksi diantaranya, Rohman, Komarudin dan Wahyudin.
Setelah menerima laporan dari warga petugas Polsek Binong langsung mendatangi TKP, yang dipimpin oleh Kapolsek Binong, Iptu Edi Juhedi, S.Pd.i.MM., bersama kanit reskrim, Anggota Sabhara, dan
Anggota Reskrim Polsek Binong.
Adapun langkah-langkah yang dilakukan oleh petugas di TKP diantaranya, melakukan olah TKP mendata dan meminta keterangan dari para saksi.
Adapun barang bukti yang berhasil diamankan petugas yakni, empat buat kunci leter T, yang biasa digunakan pelaku untuk membobol konci kontak kendaraan, dan satu unit sepeda motor yang digunakan pelaku untuk melancarkan aksi kekahatannya dengan merk Yamaha X-Ride warna hitam.
Kini kedua pelaku telah diamankan di Polsek Binong Polres Subang, untuk mempertanggung jawabkan segala perbuatannya.
Saat dikonfirmasi melalui telphon selulernya kapolsek Binong Iptu Edi membenarkan terkait kejadian percobaan pencurian sepeda motor di Kampung Palawad tersebut.
"Betul kami baru saja menurunkan anggota kami untuk melakukan olah TKP disana," Ucap Edi.
"Kini kedua pelaku telah kami amankan untuk menjalani proses lebih lanjut, " Lanjutnya.
"Atas kejadian tersebut dihimbau kepada semua warga agar lebih berhati-hati jika menyimpan kendaraan bermotor baik roda dua maupun roda empat, dan usahakan gunakan kunci ganda agar kendaraan yang kita miliki tidak menjadi korban pencurian," tambah Edi.
"Atas arahan dan petunjuk dari Kapolres Subang, AKBP Sumarni, SIK.SH.MH., kami juga akan lebih meningkatkan lagi patroli di malam hari sampai ke pelosok Desa guna meminimalisir aksi kejahatan yang mungkin saja terjadi khususnya curanmor," Pungkas Edi.