Laporan: Zay
SUBANG- Kasus Covid 19 varian Omicron terus bertambah di Kabupaten Subang hingga hari kemarin 4 Januari 2022 tercatat ada 117 orang yang terkonfirmasi positif.
Berikut penjelasan yang disampaikan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Subang, dr. Maxi, saat dikonfirmasi di ruang kerjanya, Jumat, 04 Januari 2022 sekitar pukul 11:00 WIB.
Disampaikan Kadinkes, sejak tanggal 13 Desember sampai dengan 16 Januari Subang sudah zero Covid, namun pada 17 Januari mulai terdeteksi ada beberapa yang terkonfirmasi positif Covid, dan angkanya terus bertambah hingga hari ini (jumat) tercatat ada 117 orang yang terkonfirmasi positif, 5 orang sudah sembuh, 8 orang sedang menjalani isolasi di RSUD Subang, 33 orang menjalani isolasi di RS luar Subang dan ada 71 orang menjalani isolasi mandiri di rumahnya masing-masing.
Omicron memang tidak separah varian Delta yang mengganas di bulan Juni-Juli tahun lalu, tambah Maxi, namun sistem penyebaran Omicron tujuh sampai delapan kali lebih cepat dibanding Delta.
Sampai detik ini dari 117 orang yang positif, tidak ada satupun orang yang meninggal karena virus Omicron, kemarin memang ada yang meninggal satu orang tapi belum jelas penyebab kematiannya, tambah Maxi.
Masih dikatakan dr. Maxi yang perlu diketahui oleh masyarakat bahwa orang yang sudah melakukan suntik vaksin sampai tiga kali sekalipun masih bisa terpapar oleh virus Omicron ini hanya saja bedanya kalau orang yang sudah divaksin tidak akan membahayakan dirinya dan akan cepat sembuh, ujarnya.
Oleh karena itu, kata Maxi, dihimbau kepada seluruh lapisan masyarakat agar bersama-sama saling menjaga supaya virus ini tidak menyebar luas, hindari dulu kegiatan yang sifatnya pengumpulan masa dalam jumlah besar juga terapkan selalu protokol kesehatan jika hendak keluar rumah, pungkas Maxi.