Iklan

Iklan

CEGAH STUNTING, MIMIH SERAHKAN PURULA MAKANAN BERGIZI UNTUK IBU HAMIL

klikindonesia
17 Mei 2022, 15:48 WIB Last Updated 2022-05-17T08:48:11Z

Laporan: Zay

NET9.com - Ketua TP PKK Kabupaten Subang Hj. Yoyoh Sopiah Ruhimat yang juga sekaligus ketua Jabar Bergerak Kabupaten Subang menyerahkan bantuan makanan Purula pada ibu hamil di aula kantor puskesmas Kecamatan Cibogo. Selasa (17/5/22)

Kepala UPTD Puskesmas Cibogo dr. Andriyano mengatakan, Purula merupakan makanan berbentuk flame (abon) tabur yang mengandung Hidrolisat kedelai untuk membantu meningkatkan penyerapan zat gizi dan difortifikasi dengan premiks vitamin - mineral. Pemberian purula ini sendiri diberikan sebanyak 8 box setiap ibu hamil untuk di konsumsi selama satu bulan (@6 sachet per Minggu / per box). Adapun jumlah ibu hamil yang diberikan dalam penelitian tersebut berjumlah 120 ibu hamil trimester 1.

Camat Cibogo Sri Novia menyampaikan merasa bangga karena puskemas Cibogo menjadi salah satu puskesmas yang mendapatkan prioritas bantuan utama makanan purula pada ibu hamil. "Saya berpesan salah satunya yaitu tahapan penggunaan makanan purula ini harus sesuai dengan aturan yang di terapkan. Semoga bantuan ini bisa bermanfaat untuk ibu ibu hamil."

Hj. Yoyoh atau mimih menyampaikan bantuan makanan purula ini berasal dari staff kepresidenan RI yaitu pusat riset agroindustri, organisasi riset pertanian dan pangan BRIN yang memiliki inovasi produk pangan yang dapat di manfaatkan sebagai komplemen gizi pada ibu hamil untuk mencegah meningkatkan asupan zat besi sebagai upaya mencegah ibu hamil melahirkan Bayi stunting. Mimih mengharapkan bantuan ini dapat memenuhi kebutuhan gizi untuk ibu hamil sehingga dapat menekan angka stunting di Kabupaten Subang.

Mimih juga menitipkan pesan kepada seluruh ibu ibu hamil untuk bisa melaksanakan program zero stunting. Stunting ini merupakan kekurangan gizi kronis salah satunya kekurangan makanan bergizi. "Maka dari itu saya menitipkan untuk menjaga pola makanan pada anak, mari kita  sukseskan penurunan angka stunting."

Penyerahan Purula dilakukan secara simbolis oleh Ketua TP PKK Kabupaten Subang, camat Cibogo, Kepala Puskesmas Cibogo, Perwakilan Dinas Kesehatan Subang, dan pengurus Jabar Bergerak Kabupaten Subang kepada 5 orang Ibu Hamil. 

Mimih pun melaksanakan peninjauan
pelayanan publik untuk selalu dipastikan berjalan 
secara optimal. Salah satunya adalah pelayanan publik di bidang kesehatan, "diingatkan kembali agar senantiasa memberikan pelayanan yang terbaik." Ucapnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut pengurus TP PKK Kabupaten Subang, pengurus Jabar Bergerak Kabupaten Subang, perwakilan Dinas Kesehatan Kabupaten Subang, staff puskesmas Kecamatan Cibogo dan pengurus TP PKK desa Se Kecamatan cibogo.
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • CEGAH STUNTING, MIMIH SERAHKAN PURULA MAKANAN BERGIZI UNTUK IBU HAMIL

Terkini

Iklan