Iklan

Iklan

Pemdes Wanasari Sabet Tiga Piala Sekaligus Dalam Lomba Desa Tingkat Kecamatan Cipunagara

klikindonesia
17 Agu 2022, 21:02 WIB Last Updated 2022-08-17T14:02:22Z

Laporan: Zayalangit

SUBANG- Dihari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77 tepat nya pada 17 Agustus 2022 pagi tadi menjadi hari yang berbahagia bagi Pemerintahan Desa Wanasari Kecamatan Cipunagara. 

Pasalnya, Pemdes Wanasari sabet tiga piala sekaligus dalam lomba Desa tersebut yang diantaranya, dalam lomba PPK raih juara 1, lomba Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) raih juara 2 dan dalam lomba Kebersihan Desa raih juara 3.

Hal itu disampaikan oleh Camat Cipunagara, Ganjar Taopik, usai Upacara peringatan HUT RI Ke-77 tingkat Kecamatan Cipunagara, di lapangan Merah. 

Kepala Desa Wanasari, Dede Krisna Safa'at, menyampaikan rasa sukur nya dihadapan awak media dan berucap sukur atas prestasi yang diraihnya. 

Kata Dede, semua ini merupakan kado terbaik di hari ulang tahun Kemerdekaan RI, prestasi yang di raih oleh Pemdes Wanasari ini jadi kebanggaan seluruh warga kami, ucapnya. 

Semoga kedepan, tambah Dede, Pemdes Wanasari bisa lebih baik lagi dan menjadi juara didalam setiap lomba baik di tingkat Kecamatan Maupun tingkat Kabupaten Subang, Pungkasnya seraya tersenyum.
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Pemdes Wanasari Sabet Tiga Piala Sekaligus Dalam Lomba Desa Tingkat Kecamatan Cipunagara

Terkini

Iklan