SUBANG- Kapolsek Legon kulon beserta Dinas Perikanan memberikan bantuan sosial kepada 19 Anak Asuh Stunting di Dusun Karangmulya Wilayah Hukum Polsek Legonkulon . Kamis (27/10/2022).
Kegiatan di pimpin langsung Kapolsek Rd. Maman Firmansyah, S. Sos, M.si Kepala dinas Perikanan kabupaten Subang, bersama Drs. Aet Rudiatna, S. Si, M.SI Camat Legonkulon, H. Mahdi KaPus Legonkulon, Peltu Agus Hilmi Koramil Pamanukan, Aipda Didi G Unit Samapta Polsek Legonkulon , Bripka Komarudin Kanit Intelkam Polsek Legonkulon, Brigpol Rudi Amaro Bhabinmas Ds. Karangmulya.
Adapun bantuan yang di berikan berupa Beras 3kg, Susu 1 kaleng, Biskuit 1 bungkus, Telor, Minyak sayur, buncis dan kacang hijau 5ons, wotol 5 ons, jeruk 1kg kepada Anak Asuh di Desa Cisaga. Kegiatan tersebut untuk membantu memenuhi kebutuhan gizi anak yang menderita stunting. Selain itu juga memberikan edukasi agar para orang tua menerapkan pola hidup sehat dan pola makan 4 sehat 5 sempurna.
Semoga gerakan ini mampu membuat Indonesia pulih lebih cepat, bangkit lebih kuat, demi mewujudkan Subang Zero Stunting.