Laporan: Zayalangit
SUBANG- Bupati Subang H. Ruhimat didampingi Ketua TP PKK Hj. Yoyoh Sopiah Ruhimat, bersama dengan Wakil Bupati Subang Agus Masykur Rosyadi dan Wakil Ketua TP PKK Ega Agustine Rosyadi, menyaksikan pertandingan Final Bola Volley Putri Porprov XIV Jawa Barat, bertempat di Gor Gotong Royong, Subang. Jumat, 18 November 2022.
Pertandingan Final bola volley tersebut digelar antara tuan rumah Kabupaten Subang melawan tim bola volley dari Kota Bandung.
Animo masyarakat terlihat sangat luar biasa hingga memenuhi area, baik di dalam maupun di luar Gor dengan menyaksikan pertandingan melalui Videotron yang telah dipasang oleh panitia.
Kontingen Putri Kabupaten Subang, berhasil meraih point di set pertama dengan skor 25-20 dan harus menelan kekalahan di set kedua dengan skor 20-25. Di set ketiga, Subang kembali bangkit dengan berhasil meraih kemengan dengan skor 25-16 dan akhirnya menyabet juara dan mendapatkan medali emas dengan memenangkan set ke 4 secara dramatis dengan skor 25-23.
Kang Jimat dan Kang Akur terlihat sangat bahagia hingga terharu dengan kemenangan tim Kabupaten Subang Putri dan turun langsung menyapa para atlet yang berhasil menjadi juara pada cabor volley tersebut.
Turut hadir menyaksikan pertandingan tersebut Sekretaris Daerah Kabupaten Subang, Ketua DWP Kabupaten Subang, Asisten Daerah Bidang Pemerintahan & Kesejahteraan Rakyat, Para Kepala OPD serta Para Kabag Setda Subang.