Laporan : Jayalangit
SUBANG- Dalam rangka melindungi seluruh siswa sebagai generasi bangsa, Kapolsek Blanakan berikan bimbingan dan penyuluhan terkait bahaya Narkoba, pencegahan terjadinya Bullying, kekerasan seksual terhadap anak serta menyampaikan himbauan tertib berlalu lintas, di SMAN 1 Blanakan, Rabu, 18 Januari 2023 sekitar pukul 10.30 WIB.
Giat tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Blanakan, Iptu Andri Sugiarto, S.Ip.,M.Ap., bersama Kanit Patroli, Bripka Tri Sutrisno, dan Bhabinkamtibmas Cilamaya Hilir, Briptu Wira Supriatna, didampingi oleh Kepala Sekolah SMAN 1 Blanakan, Drs. Deden Musa, beserta
Kepala Subag Bagian TU Maksum Sumantri S.Pd.i, Kasi Humas Neneng Maesaroh, S.Pd, dan Pembina OSIS Atim Sudrajat, S.lp.
Dalam giat nya Kapolsek Blanakan dan jajaran memberikan edukasi kepada seluruh siswa terkait
Bahaya narkoba, dan obat-obatan terlarang lainnya.
Selain itu Iptu Andri juga mengimbau agar anak sekolah di haruskan Tertib berlalulintas (Memakai helm ketika berkendara),
tidak menggunakan knalpot bising,
tidak berbonceng 3, ketika menggunakan sepeda tidak boleh kebut - kebutan atau ugal ugalan di jalan raya dilarang Tawuran antar Pelajar - Jangan melakukan Tindakan bulying sesama Pelajar.
Selanjutnya Iptu Andri pun meminta agar seluruh siswa tidak memakai Narkotika, obat - obatan dan minuman keras beralkohol, tidak melakukan pelecehan atau kekerasan seksual, tidak mengikuti geng Motor, seeta agar selalu bijak dalam menggunakan Handphone di medsos.
Siswa-Siswi SMAN 1 Blanakan memahami apa yang disampaikan oleh Kapolsek sehingga tercipta situasi lingkungan Sekolah yang aman dan nyaman untuk kegiatan belajar mengajar.
Dan diharapkan para Siswa/Siswi SMAN 1 Blanakan lepasDesa Mekarjaya kec compreng, bisa menuruti dan mematuhi, semua apa yang di sampaikan oleh Kapolsek compreng, sehingga para pelajar bisa nenghindari perbuatan-perbuatan yang tidak baik, dan bisa belajar di sekolah dengan baik.