Iklan

Iklan

Binmas Desa Tanjung wangi Laksanakan Silaturahmi Kamtibmas Dengan Warga Binaannya

klikindonesia
2 Feb 2023, 14:14 WIB Last Updated 2023-02-02T07:14:17Z

Laporan: Zayalangit

SUBANG- Dalam rangka menjalin silaturahmi dengan warga binaannya agar terus terjalin sinergitas yang positif, Bhabinkamtibmas Desa Tanjungwangi lakukan giat silaturahmi Kamtibmas di Kampung
Palasari Desa Tanjungwangi, Kamis, 02 Pebruari 2023 sekitar pukul 10.30 WIB. 

Giat silaturahmi kamtibmas tersebut dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas Desa Tanjungwangi, Bripka Agusone bersama petugas TPS3R Desa Tanjungwangi. 

Dalam giat silaturahmi nya, Bripka Agusone menyampaikan berbagai imbauan kepada petugas TPS3R yang diantaranya, ia mengimbau agar giatkan lagi ronda malam Siskamling di lingkungan masing-masing RT.

Bripka Agus juga meminta agar memanfaatkan Pekarangan lahan kosong di lingkungan dengan menanam tanaman Pangan.

Jaga selalu kekompakan dan gotong royong di lingkungan sekitar.

Jaga selalu lingkungan dari Gangguan Kamtibmas serta awasi anak - anak remaja kita agar tidak terlibat Lahgun Narkoba dan ikut - ikutan gabung dengan Geng Motor dan Tawuran.

Bagi yang memiliki HP android dimohon gunakan Handphone nya dengan bijak ketika bermedia Sosial, jangan sampai terpengaruh oleh issu - issu yang belum jelas kabar beritanya.

Jaga selalu Persatuan dan Kesatuan serta ciptakan Keharmonisan hidup dalam bertetangga guna menciptakan Harkamtibmas di wilayah Desa Tanjungwangi Wilkum Polsek Cijambe agar tetap aman dan kondusif.

Mudah mudahan dengan dilaksanakan giat silaturahmi kamtibmas ini dapat terciptanya Harkamtibmas yang Kondusif di lingkungan atau wilayah Desa Tanjungwangi.

Serta terjalinnya kerjasama yang sinergis antara Polri dan Masyarakat dalam menjaga Harkamtibmas.
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Binmas Desa Tanjung wangi Laksanakan Silaturahmi Kamtibmas Dengan Warga Binaannya

Terkini

Iklan