Iklan

Iklan

Polres Indramayu Laksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Lodaya 7 Februari 2023

klikindonesia
7 Feb 2023, 14:17 WIB Last Updated 2023-02-07T09:50:21Z


Netsembilan.com Indramayu- Polres Indramayu jajaran Polda Jabar menggelar apel gelar Pasukan dalam rangka Operasi Keselamatan Lodaya 2023, bertempat di Lapangan Apel Mako Polres Indramayu, Senin (7/2/2023) Pagi.

Kegiatan tersebut dipimpin langsurng oleh Kapolres Indramayu Dr. M. Fahri Siregar.

Apel pasukan diikuti oleh jajaran anggota kepolisian Polres Indramayu, TNI, Dinas Perhubungan, Satpol PP, dan Jasa Raharja.

Kapolres Indramayu, AKBP Dr M Fahri
Siregar mengatakan, kegiatan Operasi
Keselamatan Lodaya 2023 ini
diselenggarakan secara serentak di
wilayah Polda Jawa Barat.

"Kegiatan operasi ini dilaksanakan dari
tanggal 7 sampai 20 Februari 2023" Ucap kapolres.

Kapolres menjelaskan, tujuan Operasi ini adalah untuk menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran (kamseltibcar) dalam berlalulintas. 

Dalam operasi ini, yang menjadi sasaran penindakan diantaranya pengendara yang menggunakan HP sambil mengendarai kendaraan bermotor.

Bagi yang belum memiliki
SIM sebaiknya jangan keluar rumah
menggunakan kendaraan bermotor.
Polisi juga akan menindak pengendara
sepeda motor, jika yang dibonceng lebih dari satu orang. Juga pengendara sepeda motor yang tidak memakai Helm SNI.

Bagi pengendara kendaraan roda empat, jangan lupa untuk selalu memasang safety belt biar aman dan tidak kena tindakan.

Sasaran penindakan lainnya adalah
pengendara yang mengemudi dalam
keadaan terpengaruh minuman
beralkohol, serta pengemudi yang
melawan arus.

"Pengendara yang melebihi batas
kecepatan juga akan kami tindak" tegas kapolres didampingi Kasat Lantas, AKP Angga Handiman.  (Ari)
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Polres Indramayu Laksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Lodaya 7 Februari 2023

Terkini

Iklan