Iklan

Iklan

Kapolsek Cibogo Amankan Kakek Penjual Miras dan Lakukan Pembinaan

klikindonesia
30 Okt 2023, 10:34 WIB Last Updated 2023-10-30T03:34:22Z


SUBANG- Melalui Operasi Cipta Kondisi Kapolsek Cibogo pimpin Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) dalam rangka antisipasi C3, Miras, Narkoba, premanisme, dan Parkir liar, Minggu malam, 30 Oktober 2023 sekitar pukul 00.15 WIB. 

Atas arahan dan petunjuk Kapolres Subang, AKBP Ariek Indra Sentanu, S.H., S.I.K., M.H., giat operasi cipta kondisi tersebut dilaksanakan oleh Kapolsek Cibogo, AKP Ikin Sodikin, S.H., bersama  Bawas, Aipda Gugun, Unita Reskrim, Aipda Omon Sutisna, Bripka Didi W., beserta Unit Patroli, Aiptu Rusdi Gani, dan Bripka Maman P. 

Giat tersebut sengaja dilakukan pada dini hari agar lebih mudah menemukan orang orang yang berperilaku kurang baik. 

Operasi Cipta Kondisi tersebut juga dilakukan secara mobile diseluruh wilayah hukum Polsek Cibogo melalui pemetaan titik titik rawan. 

Dalam giat tersebut, Kapolsek Cibogo, AKP Ikin Sodikin berhasil amankan seorang kakek pedagang miras dan mengamankan puluhan botol minuman keras berbagai merk. 

Selanjutnya AKP Ikin Sodikin melakukan pembinaan terhadap Opung (63) agar tidak lagi menjual minuman keras yang dapat merupakan ahlak generasi bangsa.
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Kapolsek Cibogo Amankan Kakek Penjual Miras dan Lakukan Pembinaan

Terkini

Iklan