Iklan

Iklan

Peduli Kepada Generasi Bangsa Polsek Pusakanagara Melaksanakan Binluh di SMPN 1 Pusakajaya

klikindonesia
17 Okt 2023, 20:35 WIB Last Updated 2023-10-17T13:35:58Z


Net9.com -Maraknya kenakalan dan kasus kriminalitas  yang dilakukan oleh Pelajar mendapat perhatian khusus dari Unit Patroli Polsek Pusakanagara, Polres Subang, Aiptu H Udin Samsudin, S.E, S.H, bersama anggota, melaksanakan Bingbingan dan Penyuluhan (Binluh) tentang kenakalan remaja kepada pelajar SMPN 1 Pusakajaya, Selasa (17/10/2023).

Binluh yang dilaksanakan di halaman sekolah tersebut,  Aiptu H. Udin mengajak kepada pelajar untuk tidak melakukan Bullying dan tidak terlibat dalam tawuran maupun kenakalan remaja lainnya.

Aiptu H. Udin mengatakan, kegiatan binluh ini bertujuan untuk memberi pengertian dan juga pengetahuan tentang bahaya kenakalan remaja, seperi penyalah gunaan narkoba, bullyng, tertib berlalulintas, tidak terlibat tawuran, yang akan merugikan diri sendiri maupun orang lain.

"Saya berharap dengan binluh ini dapat menekan angka kriminalitas terutama dikalangan anak - anak pelajar, hal tersebut agar tidak terjerumus terhadap hal - hal yang negatif," kata Aiptu H. Udin.

Sementara itu Kapolres Subang AKBP Ariek Indra Sentanu, S.I.K, S.H, M.H melalui Kapolsek Pusakanagara, Kompol Dr. R. Jusdijachlan, S.H, M.M, CHRA mengatakan, kegiata binluh yang dilaksanakan Unit Patroli Polsek Pusakanagara ini bertujuan untuk memberi pengertian juga pengetahuan tentang bahaya kenakalan remaja.

"Polri akan terus berperan aktif dan peduli terhadap dunia pendidikan, agar terhindar dari segala bentuk kenakalan remaja," ucap Kapolsek.

Lebih lanjut Kapolsek mengatakan, adapun upaya pencegahan bullyng  oleh anak dapat dilakukan dengan pengembangan budaya pertemanan  yang positif, saling mendukung satu sama lain, memerima perbedaan setiap individu dilingkungan, serta mentati peraturan disekolah,"
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Peduli Kepada Generasi Bangsa Polsek Pusakanagara Melaksanakan Binluh di SMPN 1 Pusakajaya

Terkini

Iklan