Iklan

Iklan

Polres Subang Laksanakan Rikkesla di Aula Patriatama Polres Subang

klikindonesia
25 Jan 2024, 14:25 WIB Last Updated 2024-01-25T07:25:07Z


NET9. COM - Sebanyak 400 personel Polres Subang Polda Jabar melaksanakan pemeriksaan kesehatan secara berkala (Rikkesla) di Aula Patriatama Polres Subang Kamis, 25 Januari 2024. Pukul 06.30 WIB.

Wakapolres Subang Kompol Endar Supriatna, S.Kom, S.I.K.,  melalui  Kasidokkes Polres Subang Aiptu deny mengatakan bahwa pemeriksaan kesehatan secara berkala ini diperuntukkan bagi anggota Polres dan Polsek jajaran serta ASN (Aparatur Sipil Negara) Polres Subang, agar kesehatannya tetap terpantau.

“Rikkesla ini diperuntukkan bagi anggota Polres dan Polsek jajaran juga ASN dengan tujuan untuk melihat sejauh mana kesehatan personel Polres Subang, agar tetap terpantau dan segera terdeteksi bila ada penyakit, sehingga bisa diambil tindakan yang tepat,” tutur Deny


Kegiatan yang dilaksanakan oleh Biddokkes Polda Jabar, Aula Patriatama Polres Subang dan Sidokkes Polres Subang tersebut dengan pembagian menjadi 3 (tiga) kategori, yaitu:
1. Intensif I (umur >40 tahun) = 51 (lima puluh satu) orang
2. Intensif II (umur 31-40 tahun) = 58 (lima puluh delapan) orang
3. Intensif III (umur =< 30 tahun) = 28 (dua puluh delapan) orang


“Pemeriksaan kesehatan berkala ini diikuti 400 orang dan ada 10 pemeriksaan yang dibagi menjadi tiga kategori sesuai dengan usia,” lanjut Deny

Pemeriksaan yang dilakukan berupa:
1. Laboratorium Darah Lengkap
2. Laboratoroum Urine
3. Tinggi, Berat Badan dan Visus Mata
4. Tekanan darah dan lingkar perut
5. Pemeriksaan Fisik (Dokter)
6. Pemeriksaan Gigi (Odontogram)
7. Foto Rontgen / Thorax
8. Rekam Jantung (EKG)
9. Treadmill
10. Kesehatan Jiwa

Sebagai informasi petugas pelaksana adalah Aiptu Deny Sudrajat  (Kasidokkes), Aiptu Enjang Tatang ( Ba si dokkes ), Bripda Helmi (Ba Sidokkes), dan ± 20 Personel Dokkes Polda Jabar

“Alhamdulillah, selama pelaksanaan cek kesehatan berkala anggota Polres Subang dan Polsek jajaran berjalan dengan aman dan lancar,” tutup PS Kasidokkes Polres Subang Aiptu Deny
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Polres Subang Laksanakan Rikkesla di Aula Patriatama Polres Subang

Terkini

Iklan