NETSEMBILAN.COM | CIANJUR - Rumah yang merupakan Posko pemenangan dan Rekapitulasi Calon Legislatif (Caleg) PKB untuk DPR RI Dapil Jabar III Kabupaten Cianjur dan Kota Bogor, Neng Eem Marhamah Zulfa HIZ yang beralamat di Kampung Cibadak, Desa Sukanagalih, Kecamatan Pacet, Kabupaten Cianjur kembali jadi sasaran penyerangan orang tidak dikenal.
"Dulu juga sesudah selesai pencoblosan Pemilu 2014 rumah ini ada yang mengobrak abrik. Cuma kali ini disertai dengan pembakaran mobil," ujar Neng Eem kepada netaembilan.com. Sabtu (17/02/2024).
Neng Eem menjelaskan, para penunggu rumah yang pertama kali mengetahui ada aksi pembakaran tersebut. Berbagai barang bukti mulai dari jerigen berisi bensin dan korek api masih ada di lokasi. Demikian juga dua mobil jadi korban dari tindakan biadab ini.
"Yang hangus terbakar milik Teh Rima. Sedangkan mobil saya terbakar bempernya saja. Tidak ada korban jiwa dari peristiwa ini," jelas Neng Eem.
Sedangkan Fauzi, salah seorang penunggu Posko Pemenangan dan Rekapitulasi Neng Eem Marhamah Zulfa HIZ memaparkan, saksi mata yang pertama bernama Mang Igun memberitahunya diperkirakan pelaku lebih dari dua orang dan kendaraan yang dipakai adalah mobil Alphard warna putih.
"Mereka turun dari mobil dengan memakai helm. Jadi Mang Igun tidak bisa mengenalinya," tutur Fauzi.
Fauzi mengatakan, semua penunggu Posko sedang berada di dalam. Tiba - tiba terdengar bunyi benturan ke tembok, setelah dicek keluar, ternyata sudah ada api yang menjalar dibawah mobil. Semua orang yang ada di lokasi segera keluar berusaha memadamkan api. Dan sebagiannya lagi menyelamatkan satu mobil Lexus milik Neng Eem Marhamah Zulfa HIZ.
"Pihak Kepolisian sudah kami beritahu dan sekarang sudah dalam perjalanan ke lokasi ini. Sementara semua barang bukti yang dibawa pelaku sudah kami amankan," tutup Fauzi. (Ruslan Ependi)