Iklan

Iklan

Danlanal Cirebon Tinjau Pelaksanaan Survei Penyelaman Lokasi Tenggelamnya Kapal Perang RI Gajah Mada – 408 di Laut Cirebon

klikindonesia
31 Jul 2024, 21:26 WIB Last Updated 2024-07-31T14:26:59Z



Net9.com // TNI LANAL CIREBON - Danlanal Cirebon Letkol Laut (P) Ridwansyah, S.E., M.Tr. Opsla., D.W.C., M.Sos, meninjau pelaksanaan survei penyelaman pada lokasi tenggelamnya Kapal Perang RI Gadjah Mada-408 di perairan laut Cirebon, Selasa(30/07/2024)


Kegiatan survei tersebut dilaksanakan dengan menggunakan KRI Pulau Fani - 731, salah satu kapal perang jenis Mine Counter Measure Vessel (MCMV) atau penyapu ranjau yang dimiliki TNI AL serta dengan melibatkan tim penyelam dari Dislambair Koarmada II.

Sebelumnya, prajurit dan tim penyelam Lanal Cirebon telah melaksanakan penyelaman dalam rangka pemberian tanda pada lokasi tenggelamnya Kapal Perang RI Gajah Mada – 408, pada letak titik koordinat 06° 40' 066" S - 108° 35' 847" T dengan kedalaman sekitar 7-8 meter di bawah permukaan laut.


Dalam kesempatan tersebut, Danlanal Cirebon menyampaikan", Dalam rangka memastikan pelaksanaan survei penyelaman  lokasi tenggelamnya RI Gadjah Mada-408 oleh KRI Pulau Fani-731 dapat berjalan aman dan lancar, Lanal Cirebon turut mendukung kegiatan tersebut dengan melibatkan unsur Patkamla Gebang, Tim Medis dan penyelam, serta menghadirkan Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata beserta Tim Cagar Budaya Pemkot Cirebon", pungkas Danlanal Cirebon.

Turut hadir dalam kegiatan Komandan beserta Perwira KRI Pulau Fani - 731, Perwira Staf dan Prajurit Lanal Cirebon serta Tim Penyelam dari Dislambair Koarmada II.
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Danlanal Cirebon Tinjau Pelaksanaan Survei Penyelaman Lokasi Tenggelamnya Kapal Perang RI Gajah Mada – 408 di Laut Cirebon

Terkini

Iklan