Iklan

Iklan

Kapolsubsektor Hadiri Giat Pengukuhan Satuan Pengibar Bendera Kecamatan Ciater

klikindonesia
15 Agu 2024, 21:20 WIB Last Updated 2024-08-15T14:20:59Z


NET9//SUBANG- Menjelang upacara pengibaran bendera yang akan dilaksanakan pada hari ulang tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 tepatnya pada 17 Agustus mendatang, Kapolsubsektor Ciater hadiri giat pengukuhan Satuan Pengibar bendera Kecamatan Ciater, Kamis malam, 15 Agustus 2024 sekitar pukul 20.00 WIB. 

Atas arahan dan petunjuk Kapolres Subang, AKBP Ariek Indra Sentanu, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Jalancagak, Kompol H. Acep Hasbullah, S.H., M.H., menugaskan Kapolsubsektor Ciater Ipda Nurman untuk menghadiri giat tersebut. 


Giat pengukuhan Satuan Pengibar bendera tersebut dipimpin oleh 
Camat Ciater, Ubi Kartubi A.KS., M.Si., dan ikuti oleh Sekmat Ciater
Hendra Jaya Permana S.AN.,M.Si., 
Kepala Puskesmas Palasari, H. Budiyana Taufik S.Kep.,Ners., Danramil Jalancagak, Kapten Inf Saprudin PW, Para orangtua siswa/Siswi, beserta Pasukan Paskibra Kec. Ciater. 

Adapun susunan Acara dalam giat Upacara Pengukuhan Satuan pengibar bendera tersebut diantaranya;
•Pembina Upacara memasuki tempat upacara pasukan di siapkan
•Laporan Pemimpin Upacara
•Bendera Merah Putih Memasuki tempat upacara
•Menyanyikan lagu Indonesia Raya
•Laporan ketua pelaksana pusdiklat sapabraka tahun 2024
•Pembacaan teks pengukuhan di lanjut dengan pembacaan ikrar putera Indonesia oleh pembina upacara
•Penyematan lencana kepemimpinan tingkat dasar secara simbolis oleh pembina upacara
•Pembacaan doa
•Bendera merah putih meninggalkan tempat upacara
•Laporan pemimpin upacara
•Pembina upacara meninggalkan tempat upacara
•Upacara selesai 

Dengan telah dikukuhkannya pasukan pengibar bendera ditingat Kecamatan Ciater tersebut dapat dipastikan Upacara peringatan hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 tersebut dapat berjalan sesuai dengan rencana.
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Kapolsubsektor Hadiri Giat Pengukuhan Satuan Pengibar Bendera Kecamatan Ciater

Terkini

Iklan