Iklan

Iklan

Hadiri Subang Innovation Festival 2024, Pj. Bupati Subang Yakin Inovasi Mampu Menopang Subang Menuju Kota Industri Baru

klikindonesia
13 Nov 2024, 12:39 WIB Last Updated 2024-11-13T05:39:23Z

NET9.COM -//- Pj. Bupati Subang, Dr. Drs. Imran, M.Si., MA.Cd., menghadiri acara penganugerahan Subang Innovation Festival (SIF) 2024 yang berlangsung di Alun-alun Subang pada Selasa, 12 November 2024.

Acara ini diselenggarakan oleh Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian, dan Pengembangan Daerah (BP4D) Kabupaten Subang.

Dalam laporannya, Kepala BP4D Kabupaten Subang, Iwan Syahrul Anwar, S.STP, menjelaskan bahwa pendaftaran SIF 2024 berhasil menjaring 67 inovasi. Penilaian dilakukan dalam tiga tahap. Tahap pertama dan kedua dinilai oleh Tim Penilai Independen dari LPPM Kabupaten Subang dan akademisi.

Pada tahap kedua, peserta diwajibkan mempresentasikan dan mengikuti wawancara yang menghasilkan lima inovasi terbaik dalam kategori unit kerja satuan pendidikan, pelajar SMA/SMK sederajat, dan pelajar SMP sederajat.

Iwan Syahrul Anwar menambahkan bahwa tahap akhir penilaian meliputi validasi dan verifikasi oleh tim penilai dari BRIN, BP2D Provinsi Jawa Barat, dan akademisi untuk menetapkan pemenang.

Asisten Daerah Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda Subang, H. Hidayat, S.Ag., menekankan bahwa inovasi menjadi kunci utama keberhasilan dan daya saing. "Kemajuan suatu daerah tidak dapat dilepaskan dari upaya terus-menerus untuk menciptakan ide-ide baru yang kreatif dan solusi tepat guna," ujarnya.

Ia berharap Subang Innovation Festival dapat melahirkan inovasi dan gagasan baru yang mendukung pembangunan Subang menjadi daerah lebih kompetitif. "Saya ingin mendorong anak-anak muda Subang untuk mengambil peran aktif dalam menciptakan inovasi yang bermanfaat," tambahnya.

Penganugerahan kepada pemenang Subang Innovation Festival 2024 diserahkan langsung oleh Pj. Bupati Subang, didampingi oleh Kepala BP4D dan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Subang.

Adapun pemenang SIF 2024 berdasarkan kategori adalah sebagai berikut:

A. Kategori Pelajar SMP Sederajat
- Juara I: SMPN 2 Subang
- Juara II: SMPN 1 Ciasem
- Juara III: MTsN 1 Subang

B. Kategori Pelajar SMA/SMK Sederajat

- Juara I: SMA Terpadu Rahmatika (Inovasi Pemanfaatan Limbah Kulit Nanas Subang)
- Juara II: SMA Plus Pagelaran
- Juara III: MAN 1 Subang
-
C. Kategori Unit Kerja Satuan Pendidikan

- Juara I: SMKN 1 Subang
- Juara II: SMPN 3 Pabuaran
- Juara III: SMPN 4 Subang

Juara Umum "Best of the Best Innovation" diraih oleh SMKN 1 Subang.

Selain penganugerahan, acara ini juga menghadirkan kompetisi _School Creation_ , _Fun Games Mobile Legends_ , dan _School Cosplay_ .

Pj. Bupati Subang menyampaikan harapannya agar Subang Innovation Festival menjadi agenda tahunan. Beliau juga berharap SIF memberikan dampak signifikan terhadap peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM). "Kita sangat berharap akan muncul inovasi-inovasi baru dari pelajar yang dapat mendorong nilai indeks inovasi Subang," ujarnya.

Ia juga mengajak masyarakat untuk turut berkontribusi dalam meningkatkan indeks inovasi Subang. "Kita berharap bukan hanya pelajar, tetapi juga masyarakat bisa berperan serta," tambahnya.

Pj. Bupati menegaskan pentingnya melindungi hak cipta inovasi sebagai bentuk keseriusan pemerintah daerah. "Ini bisa dilakukan dengan perlindungan hak kekayaan intelektual," tegasnya.

Dirinya menginstruksikan Bagian Hukum Setda Subang dan BP4D untuk terus menindaklanjuti perlindungan hak kekayaan intelektual dari setiap inovasi yang muncul.

Pj. Bupati yakin bahwa inovasi dari pelajar dan masyarakat Subang mampu menopang pembangunan berkelanjutan, terutama dalam upaya menjadikan Subang sebagai kota industri baru di Jawa Barat. "Inovasi yang dibuat oleh anak-anak kita di Subang ini akan mampu menopang Subang menuju kota industri baru," tutupnya.

Turut hadir dalam acara tersebut unsur Forkopimda Kabupaten Subang, staf ahli Setda Kabupaten Subang, perangkat daerah, Kepala BRIN, Kepala Pusat Inovasi Administrasi Negara LAN RI, Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah Provinsi Jawa Barat, kepala sekolah SMP/MTs sederajat, kepala sekolah SMA/SMK/MA sederajat se-Kabupaten Subang, Tim Penilai Independen SIF 2024, serta peserta inovator.
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Hadiri Subang Innovation Festival 2024, Pj. Bupati Subang Yakin Inovasi Mampu Menopang Subang Menuju Kota Industri Baru

Terkini

Iklan