Iklan

Iklan

Jalin Sinergitas Antar Muspika, Kapolsek Jalancagak Hadiri Lokakarya Lintas Sektoral

klikindonesia
18 Des 2024, 18:48 WIB Last Updated 2024-12-18T11:48:16Z

NET9.COM//JALANCAGAK- Guna menjalin serta meningkatkan sinergitas antara Muspika Kecamatan Jalancagak, Kapolsek Jalancagak Kompol Acep Hasbullah hadiri giat Lokakarya Lintas Sektoral triwulanan ke IV, bertempat di Aula Puskesmas Jalancagak, Rabu, 18 Desember 2024 sekitar pukul 09.00 WIB. 

Giat lokakarya triwulanan yang digelar oleh Puskesmas Jalancagak tersebut dhadiri oleh
Camat Jalancagak, Yuli Merdekawati.,S.sos., Kapolsek Jalancagak Kompol H. Acep Hasbullah. SH, MH., Danramil 0513/Jalancagak yg diwakili oleh Babhinsa Desa Jalancagak, Serka Andi Gusnadi, Kepala UPTD Puskesmas Jalancagak dr. Hj. Julie Triana, Para Kepala Desa Se kec Jalancagak atau yang mewakili, dan Ketua Ormas PP (Pemuda Pancasila) M. Saepul Amin yang diwakili oleh Gilang. 

Adapun susunanan acara dalam giat tersebut diantaranya, acara diawali dengan pembukaan dan dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya. 

Kemudian acara diisi dengan sambutan sambutan yang disampaikan oleh Kepala Puskesmas Jalancagak, Camat Jalancagak, Kapolsek Jalancagak, dan sambutan dari Danramil 0513/Jalancagak atau yang mewakili. 

Acara dilanjutkan dengan pemaparan materi yang disampaikan oleh Kepala Puskesmas Jalancagak hingga acara berakhir. 

Disampaikan Kapolsek Jalancagak, Kompol H. Acep Hasbullah kepada awak media mengatakan bahwa
dalam pertemuan ini Puskesmas Jalancagak menggalang kerjasama tim secara lintas program maupun lintas sektor,  membantu dan menginformasikan hasil kegiatan Puskesmas sesuai dengan perencanaan. 

Selanjutnya mengumpulkan data dan fakta atau identifikasi berbagai masalah dan hambatan dalam pelaksanaan kegiatn Puskesmas. 

Serta mewujudkan Puskesmas jalancagak yang bersih, maju, sejahtera, dan berkarakter. 

Sementara kegiatan lokakarya lintas sektoral ini intinya Puskesmas Jalancagak selaku pengampu kepentingan dibidang kesehatan masyarakat meminta kepada seluruh unsur Muspika Kecamatan Jalancagak agar bersama sama bersinergi bahu membahu didalam mendukung setiap program yang diluncurkan oleh Puskesmas demi kesehatan seluruh lapisan masyarakat.

Dan diharapkan program tersebut dapat berjalan dengan lancar jika ada dukungan dari semua pihak terkait, baik unsur Pemerintahan dalam hal ini Pemdes dan Pemcam ataupun unsur aparat penegak hukum (APH) dalam hal ini Polsek dan Koramil.
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Jalin Sinergitas Antar Muspika, Kapolsek Jalancagak Hadiri Lokakarya Lintas Sektoral

Terkini

Iklan