Net9.com | POLRESTA CIREBON - Polresta Cirebon mengadakan kegiatan Shalat Ghaib di Masjid Assalamul Quddus Polresta Cirebon pada hari Selasa, 18 Maret 2025, pukul 12.00 WIB. Kegiatan ini dihadiri oleh PJU Polresta Cirebon, para perwira, anggota, serta ASN Polresta Cirebon, dan berlangsung dengan lancar hingga selesai.
Shalat Ghaib ini dilaksanakan sebagai bentuk penghormatan dan doa untuk tiga personel Korps Bhayangkara yang telah wafat dalam tugas, yakni Iptu Lusiyanto, S.H., Bripka Petrus Apriyanto, dan Bripda M. Ghalib Surya Ganta, S.H. Ketiga personel tersebut meninggal dunia saat melaksanakan tugas pengabdian dalam memberantas tindak pidana sabung ayam di Kampung Karang Manik, Way Kanan, Lampung.
Kapolresta Cirebon, Kombes Pol. Sumarni, S.I.K., S.H., M.H., menyampaikan rasa duka cita yang mendalam atas kepergian para almarhum. “Kami berdoa agar amal ibadah para almarhum diterima di sisi Allah SWT, dosa-dosa mereka diampuni, dan diberikan tempat terbaik di sisi-Nya. Semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan kekuatan dalam menghadapi cobaan ini,” ungkap Kapolresta Cirebon.
Selama pelaksanaan kegiatan, situasi tetap aman dan kondusif, mencerminkan kekompakan serta solidaritas dari seluruh jajaran Polresta Cirebon dalam mengiringi doa bagi para pahlawan yang telah gugur dalam tugas. Kegiatan ini juga dilaksanakan di 27 Polsek Jajaran Polresta Cirebon dan menjadi momen untuk mengenang pengabdian mereka dalam menjaga keamanan dan ketertiban di tanah air.
Biro Cirebon