Iklan

Iklan

Polsek Pagaden apel gabungan dan do'a bersama kesiapan jelang ops ketupat Lodaya 2025

klikindonesia
22 Mar 2025, 22:32 WIB Last Updated 2025-03-22T15:32:06Z

PAGADEN SUBANG – Kepolisian Negara Republik Indonesia sebentar lagi akan menggelar Operasi terpusat dengan sandi Ops Ketupat 2025 dalam rangka pengamanan arus mudik dan balik lebaran Idul Fitri 2025, begitu pun hingga ke jajaran Polsek, seperti yang di lakukan oleh jajaran Polsek Pagaden Polres Subang yang melaksanakan apel kesiapan dipimpin Kapolsek Pagaden Kompol Dede Suherman AMd., di Mako Polsek Pagaden. Sabtu (22/03/2025)

Kapolsek Pagaden yang menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian kesiapan dari operasi Ketupat Lodaya 2025 yang dilakukan untuk menjaga keamanan dan ketertiban arus mudik dan balik Idul Fitri 2025.

Kapolres Subang AKBP Ariek Indra Sentanu SH.,S.I.K.,M.H., melalui Kapolsek Pagaden Kompol Dede Suherman AMd., saat ini kita berada di 10 akhir Ramadhan dalam keadaan sehat serta kondusifitas wilayah kita aman kondusif khususnya di wilayah hukum Polsek Pagaden, sebentar lagi kita akan melaksanakan OPS Ketupat Lodaya 2025, siapkan fisik mental anggota sekalian serta tetap jaga kesehatan.”  

Kapolsek menambahkan menyampaikan bahwa pihaknya mendirikan tiga Pos Pam yaitu di Pertigaan Plasa Pagaden. Pos Pam Stasiun Pagaden dan Pos Pam SPBU Cipunagara, sesuai Sprin Kapolres Subang ini karena banyak dilalui oleh kendaraan dari berbagai arah, dan menjadi salah satu pusat aktifitas warga sehingga pengamanan di wilayah hukum Polsek Pagaden menjadi sangat penting.***
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Polsek Pagaden apel gabungan dan do'a bersama kesiapan jelang ops ketupat Lodaya 2025

Terkini

Iklan