Iklan

Iklan

Wakil Ketua TP PKK Subang Hadiri Rakor Sosialisasi Sekolah Rakyat di Jawa Barat

klikindonesia
14 Mar 2025, 10:08 WIB Last Updated 2025-03-14T03:08:25Z

NET9.COM -//- Wakil Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Subang, Ega Agustine Rosyadi, menghadiri Rapat Koordinasi dan Sosialisasi Sekolah Rakyat Provinsi Jawa Barat yang diselenggarakan di Sekretariat Daerah Pemkab Bogor, Kamis (13/3/2025).

Kegiatan ini dihadiri oleh Menteri Sosial Saifullah Yusuf (Gus Ipul), Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi, serta perwakilan dari kabupaten/kota di Jawa Barat.

Dalam kesempatan tersebut, Menteri Sosial Gus Ipul menargetkan setiap kabupaten/kota di Jawa Barat memiliki Sekolah Rakyat, dengan total 30 sekolah yang akan didirikan secara bertahap.

“Satu kabupaten, satu Sekolah Rakyat. Kami ingin memastikan anak-anak dari keluarga pra-sejahtera mendapatkan pendidikan berkualitas tanpa biaya,” ungkap Gus Ipul.

Sekolah Rakyat dirancang dengan konsep asrama dan memberikan fasilitas gratis, mulai dari baju, peralatan sekolah, hingga kebutuhan sehari-hari. Program ini menargetkan anak-anak yang berasal dari keluarga miskin ekstrem, yang datanya akan diambil dari Data Tunggal Sosial Ekonomi Nasional (DTSEN).

Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, turut menyambut baik program ini. Ia menekankan bahwa kemiskinan juga memiliki faktor kultural, sehingga perlu ada pendidikan berbasis karakter dan bela negara untuk memutus siklus kemiskinan.

“Anak seorang pengemis, kalau tidak ada intervensi, bisa jadi akan mengikuti jejak orang tuanya. Makanya, sekolah ini harus hadir sebagai solusi,” ujar Kang Dedi.

Sebagai bagian dari TP PKK yang berperan aktif dalam pemberdayaan keluarga, Ega Agustine Rosyadi menyampaikan apresiasi terhadap inisiatif Sekolah Rakyat.

Ia juga berharap Sekolah Rakyat di Kabupaten Subang bisa segera terealisasi, sehingga anak-anak dari keluarga kurang mampu memiliki kesempatan yang sama untuk meraih masa depan yang lebih baik.
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Wakil Ketua TP PKK Subang Hadiri Rakor Sosialisasi Sekolah Rakyat di Jawa Barat

Terkini

Iklan