Netsembilan.com Indramayu- Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Indramayu melakukan pematangan lahan persawahan di area Sarana Asimilasi dan Edukasi (SAE), Selasa (25/03). Aktifitas ini dilakukan melalui penggemburan tanah menggunakan traktor agar dapat ditanami bibit padi.
Dengan memberdayakan sejumlah warga binaan, kegiatan penggemburan area pesawahan ini berjalan dengan efektif. Tidak membutuhkan waktu yang lama, lahan seluas 6245 M2 siap di tanam dengan bibit padi unggulan.
Kalapas Indramayu, Fery Berthoni menjelaskan upayanya ini untuk meningkatkan produktifitas lahan di area Lapas Indramayu melalui persawahan guna mendukung asta cita Presiden melalui 13 program akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan dalam bidang ketahanan pangan.
"Hari ini kita lakukan pengolahan lahan pesawahan menggunakan traktor. Untuk meningkatkan kegemburan dan kesuburan tanah supaya mudah untuk ditanami bibit padi. Jika tidak terkendala, 2 hari kedepan siap ditanami bibit padi unggulan" ungkap Berthoni.
Berthoni berharap dengan dioptimalkannya area persawahan menjadi Sarana Asimilasi dan Edukasi dapat memberikan manfaat bagi warga binaan dan masyarakat di sekitar area Lapas Indramayu. (Ari)