PAGADEN, SUBANG — Jum’at Curhat, Kapolsek Pagaden AKP Ikin Sodikin SH, sambangi jamaah Masjid Al Barokah Desa Cidahu Kecamatan Pagaden Barat Kab. Subang. Jum’at, (25/4/25).
“Kegiatan yang dilaksanakan usai pelaksanaan sholat Jumat tersebut, AKP Ikin Sodikin SH memperkenalkan diri sebagai pejabat baru di Polsek Pagaden.
AKP Ikin Sodikin mengatakan bahwa pada kegiatan Jum’at Curhat yang dilaksanakan pada hari ini dimanfaatkan untuk memperkenalkan diri sebelum menerima curhatan masyarakat.
“Usai memperkenalkan diri, AKP Ikin Sodikin mengajak seluruh jamaah Masjid untuk bersinergi dengan Kepolisian, khususnya Polsek Pagaden dalam mewujudkan Kamtibmas yang aman dan kondusif yang bisa dimulai dari lingkungan masing-masing,” tuturnya.
Kegiatan berlanjut dengan interaktif menjaring informasi, mendengar saran dan masukan serta keluh kesah yang menjadi curhatan masyarakat.
” Masyarakat, dalam hal ini jamaah menyampaikan pertama terkait , Curanmor, Rawan pencurian .
“Atas apa yang disampaikan oleh masyarakat tersebut, AKP Ikin Sodikin selaku Kapolsek Pagaden merespon untuk Curanmor, disamping petugas melakukan patroli dan upaya pengungkapan, masyarakat juga diminta kewaspadaan terhadap kendaraan bermotor, khususnya sepeda motor saat diparkir di luar rumah atau di sawah. Jawab kapolsek
Berkaitan dengan seringnya terjadi kasus lakalantas, untuk antisipasi dari Polsek kegiatan Patroli, namun demikian untuk masyarakat diminta berhati-hati.
Kegiatan yang berlangsung dengan baik dan lancar tersebut berakhir dengan kondusif.***