NET9.COM//SUBANG- Dalam rangka menjalankan program Pemerintah Pusat terkait Makan Bergizi Gratis (MBG) Kapolsek Cikaum AKP Yusman lakuka giat Pendampingan dalam pendistribusian MBG tersebut ke sejumlah wilayah yang ada di wilayah hukum Polsek Cikaum, Senin, 14 April 2025 sekitar pukul 09.00 WIB.
Atas arahan Kapolres Subang, AKBP Ariek Indra Sentanu, S.H., S.I.K., M.H., giat pendampingan MBG tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Cikaum AKP Yusman dan dilaksanakan oleh seluruh Bhabinkamtibmas Desa se-Kecamatan Cikaum.
Selain itu giat tersebut juga di monitoring langsung oleh Camat Cikaum, Rano Syaeful Sudirman, S.STP., dan didampingi langsung oleh Kepala sekolah dan Guru masing2 sekolah.
Pendistrubusian MBG tersebut dilaksanakan di sejumlah satuan Pendidikan Formal dari mulai tingkat SD, SLTP, dan SLTA se wilayah Kecamatan Cikaum.
Berikut data sekolah yang baru saja menerima bantuan MBG tersebut diantaranya,
1. SDN Kawunganten Ds. Kawunganten
Jumlah : 126
2. SDN karyawinaya Ds. Kawunganten
Jumlah 74
3. SDN mitra budaya Ds. Kawunganten
Jumlah 68
4. SDN intibudaya Ds. Sindangsari
Jumlah : 159
5. SDN budikarya Ds. Sindangsari
Jumlah : 110
6. SMK mitra bangsa Ds. Sindangsari
Jumlah 69 (dikiri porsi 40)
29 siswa PKL
JUMLAH TOTAL : 577 Siswa.
Adapun menu makanan dalam giat makan bergizi gratis tersebut
terdiri dari, Ayam goreng, tahu goreng, sayur tumis kangkung, pisang ambon yang dikemas dalam tempat makan stainless 304 khusus buat makanan.
Sementara dapur penyedia jasa makan bergizi gratis tersebut tercata sebagai penanggung jawab dari Yayasan Al khawarizmi ECO Pedagogik, Aceng kudus.
MBG tersebut diberikan setiap hari disaat jam belajar guna menunjang kegiatan belajar mengajar agar berjalan dengan baik karena ditunjang dengan makan yang bergizi.